Biro Jasa STNK : Biaya, Lokasi, Nomor HP & Penjelasan

Biro Jasa STNK – Kepemilikan kendaraan bermotor baik mobil maupun sepeda motor masih menjadi pilihan bagi banyak orang untuk mereka jadikan sebagai pelengkap kebutuhan transportasi harian. Bahkan tidak sedikit orang yang memiliki lebih dari satu kendaraan.

Namun hal terpenting dengan kepemilikan alat transportasi tersebut adalah membayar pajak tahunan maupun 5 tahunan. Dan yang jelas semakin banyak kendaraan kalian miliki, maka semakin banyak pula biaya harus dikeluarkan karena akan dihitung pajak progresif kendaraan.

Bicara soal pembayaran pajak kendaraan, meski saat ini ada cara bayar pajak kendaraan online. Namun tidak sedikit orang yang lebih memilih untuk tetap mendatangi kantor samsat terdekat untuk melakukan pembayaran karena di anggap lebih cepat.

Namun sebagian besar orang, terutama yang tidak memiliki banyak waktu untuk mengantre justru lebih memilih untuk menggunakan biro jasa STNK untuk membantu membayar pajak tahunan atau 5 tahunan serta ganti plat atau bahkan mutasi kendaraan.

Biro Jasa STNK Kendaraan

Meski ada tambahan biaya, namun bagi mereka tentu hal ini bukan lagi menjadi masalah mengingat keterbatasan waktu yang dimiliki. Nah bicara mengenai biro jasa STNK, apakah itu aman dan legal, serta berapa biaya, dimana lokasinya dan nomor HP yang bisa dihubungi?.

Apa Itu Biro Jasa SNTK?

Untuk menjawab semua pertanyaan di atas, sesuai dengan judul artikel di atas. Kali ini otoflik.com akan membagikan secara lengkap dan detail semua hal tersebut. Namun mula-mula, untuk membuat pembahasan kita lebih mudah di pahami, berikut adalah penjelasan tentang apa itu biro jasa STNK.

Menurut beberapa sumber yang otoflik dapat, biro jasa STNK adalah sebuah unit usaha yang bergerak di dalam bidang jasa pelayanan untuk keperluan pembayaran pajak STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan).

Yang dimana, biro jasa ini akan selalu berhubungan langsung dengan pihak Samsat terdekat untuk mengurus atau menangani segala bentuk hal yang berkaitan dengan pajak kendaraan bermotor baik itu perpanjang, pengurusan mutasi dan STNK hilang, serta balik nama maupun ganti plat.

Syarat Sewa Biro Jasa SNTK

Setelah mengetahui apa itu biro jasa STNK seperti otoflik sampaikan dan jelaskan di atas. Sama halnya dengan kita melakukan perpanjang STNK ataupun pembayaran pajak tahunan. Setidaknya ketika akan menggunakan biro jasa STNK kita juga harus mempersiapkan beberapa persyaratan.

Dimana berkas persyaratan yang dibutuhkan tidaklah jauh berbeda dengan persyaratan perpanjang STNK tahunan ataupun syarat pengurusan STNK Hilang seperti yang sudah pernah kami sampaikan. Namun untuk lebih memudahkan, berikut kami berikan beberapa daftar syarat yang dibutuhkan.

  • BPKB kendaraan asli
  • STNK kendaraan asli
  • KTP pemilik kendaraan asli (yang tertera di dalam STNK)
  • Foto copy BPKB asli yang sudah dilegalisir apabila masih berada di leasing maupun bank.
  • Surat kehilangan dari pihak kepolisian (Polres/Polsek)
  • Nomor rangka dan mesin kendaraan (jika ganti plat)
  • Faktur / Form asli jual beli kendaraan (untuk mutasi)
  • Kwitansi bukti jual beli kendaraan (untuk mutasi)

Untuk lebih pastinya lagi, silahkan tanyakan lebih dulu semua syarat dibutuhkan kepada pihak biro jasa STNK yang akan kalian pakai.

Biaya Biro Jasa SNTK

Dan bila kita bicara mengenai biaya biro jasa STNK, tentunya ini sangatlah kooperatif, bahkan bisa dikatakan tidak ada harga atau biaya pasti. Karena setiap biro jasa akan selalu memiliki standar tersendiri di setiap wilayah mereka beroperasi.

Walaupun begitu, di kesempatan yang baik ini akan otoflik rangkum secara detail terkait biaya biro jasa STNK mulai dari biaya jasa balik nama STNK, kehilangan STNK, ganti plat, perpanjang STNK dan juga biaya biro jasa mutasi STNK motor ataupun mobil.

Balik Nama STNK Mobil

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 155.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 155.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 175.000
BantenRp 175.000
JakartaRp 185.000

Balik Nama STNK Motor

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 110.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 110.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 125.000
BantenRp 125.000
JakartaRp 135.000

STNK Mobil Hilang

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 135.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 130.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 150.000
BantenRp 165.000
JakartaRp 165.000

STNK Motor Hilang

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 130.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 120.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 140.000
BantenRp 155.000
JakartaRp 155.000

Perpanjang STNK Mobil

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 135.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 125.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 150.000
BantenRp 160.000
JakartaRp 160.000

Perpanjang STNK Motor

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 90.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 85.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 110.000
BantenRp 110.000
JakartaRp 110.000

Mutasi STNK Mobil

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 150.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 150.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 150.000
BantenRp 185.000
JakartaRp 200.000

Mutasi STNK Motor

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 130.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 130.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 145.000
BantenRp 160.000
JakartaRp 165.000

Ganti Plat Mobil

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 145.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 145.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 150.000
BantenRp 175.000
JakartaRp 190.000

Ganti Plat Motor

Wilayah Biro JasaBiaya
Jawa Tengah (Jateng)Rp 135.000
Jawa Timur (Jatim)Rp 130.000
Jawa Barat (Jabar)Rp 140.000
BantenRp 150.000
JakartaRp 165.000

Biaya jasa biro STNK di atas kami dapat dari berbagai sumber dan kemungkinan masih bisa berbeda, jadi langsung saja tanyakan lebih dulu biaya di biro jasa di wilayah kalian.

Lokasi & Nomor HP Biro Jasa STNK

Seperti yang sudah kami sampaikan di atas, meski saat ini sudah ada metode atau cara bayar pajak kendaraan online, namun bagi flikermania yang tak memiliki banyak waktu untuk mengantre karena urusan pekerjaan.

Maka biro jasa STNK merupakan satu-satunya cara paling tepat untuk kalian pakai ketika tanggal pembayaran pajak kendaraan sudah dekat. Namun sebelum menggunakan biro jasa STNK, tidak ada salahnya apabila kalian juga mencari & mengetahui biro jasa yang sudah profesional.

Maka dari itu, setelah di atas kami sampaikan berapa kira-kira biaya biro jasa pengurusan Surat Tanda Nomor Kendaraan untuk jenis roda dua maupun roda empat. Maka berikut ini adalah nama biro jasa STNK ternama lengkap dengan lokasi dan nomor HP yang bisa dihubungi dibeberapa wilayah.

Purwokerto

  • Nama Biro Jasa : Riski Multi Jasa
  • Alamat : Jl Kertawibawa Gang I Sidenok No 100 Karanglewas Lor Rt 03, RW.01, Karanglewas Lor, Purwokerto Bar., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53136
  • Nomor WA / Telp : 081326848575

Bandung

  • Nama Biro Jasa : PT. Mega Alviandra Pratama
  • Alamat Kantor Pusat : Jl. Soekarno-Hatta No.593, RW.09, Cijaura, Kec. Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat 40286, Indonesia
  • Alamat Kantor Cabang 1 : Komplek Margahayu Raya Jalan Saturnus selatan No. 3 Kota Bandung, Jawa Barat
  • Alamat Kantor Cabang 2 : Sersan Bajuri Komplek pondok hijau Jl pinus raya barat no 8
  • Nomor WA / Telp : 081222207082
  • Email : [email protected]
  • Situs Website : https://kantorjasa.co.id/

Sumedang

  • Nama Biro Jasa : PT. Mega Alviandra Pratama
  • Alamat Kantor : Dusun Margalaksana RT 03 RW 09 Hegarmanah Jatinangor Sumedang
  • Nomor WA / Telp : 081222207082
  • Email : [email protected]
  • Situs Website : https://kantorjasa.co.id/

Jakarta Timur

  • Nama Biro Jasa : Mutiara Jasa
  • Alamat Kantor : Jl. Raya Penggilingan No.43D, RT.9/RW.7, Penggilingan, Kec. Cakung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13940
  • Nomor Telp : (021) 46828589
  • Email : [email protected]
  • Situs Website : https://mutiarajasa.com/

Bandung

  • Nama Biro Jasa : Biro Jasa STNK Aji Putra
  • Alamat : Jl. Dr. Djunjunan No.34, Sukabungah, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40162
  • Nomor WA / Telp : 081394944949

Jawa Timur

  • Nama Biro Jasa : Jasa Pengurusan STNK
  • Alamat : Jl. Rungkut Harapan Blk. F No.11, Kali Rungkut, Kec. Rungkut, Kota SBY, Jawa Timur 60293
  • Nomor WA / Telp : 087853111414
  • Situs Website : https://toha-jasa-pengurusan-stnk.business.site/

FAQ

Apakah biro jasa STNK itu aman?

Aman, asalkan PT, CV atau perorangan yang merupakan biro jasa pengurusan STNK sudah terpercaya dan memang sudah banyak digunakan oleh orang.

Apakah biro jasa STNK sama seperti Calo?

Tidak. Karena calo bertindak tidak menggunakan identitas dan tak memiliki badan hukum. Sementara jika biro jasa punya legalitas.

Berapa hari pengurusan STNK pakai biro jasa?

Kurang lebih pengurusan STNK lewat biro jasa memakan waktu 1 – 3 hari.

Akhir Kata

Nah itulah kiranya penjelasan lengkap yang kali ini dapat otoflik.com sampaikan dan jelaskan secara lengkap dan detail terkait biro jasa STNK kendaraan baik itu perpanjang, ganti plat, mutasi dan kehilangan.

Semoga apa yang telah otoflik.com sampaikan di atas bisa menjadi referensi serta bisa menjadi gambaran bagi kalian yang memang ingin menggunakan jasa pengurusan STNK.