Fungsi Kiprok Motor – Ngomongin soal sepeda motor memang hampir tidak akan pernah ada habisnya. Jika sebelumnya sudah kita bahas bersama tentang bagaimana cara memasang relay klakson yang baik pada sepeda motor pada kesempatan kali ini akan kita bagikan lagi beberapa hal penting yang mungkin perlu untuk kita semua ketahui mengenai sepeda motor. Nah sesuai dengan judul diatas, kali ini kita akan membahas lebih mengenai “Kiprok” yang ada pada sepeda motor.
Bagaimana apakah anda tahu apa itu kiprok dan apa fungsi kiprok serta apa yang terjadi apabila kirpok rusak? Untuk sebagian besar orang mungkin masih asing mendengar nama salah satu komponen sepeda motor ini. Karena memang komponen ini tidaklah terlalu sering untuk kita perbaiki ataupun rawat tidak seperti komponen lain yang ada. Namun sebelum melangkah pada penjelasan yang lebih tentang fungsi kiprok motor, perlu di ketahui bahwa ini merupakan salah satu komponen yang cukup penting keberadaannya.
Yang dimana komponen ini nantinya akan menjadi bagian dari sistem kelistrikan pada sebuah sepeda motor. Bicara mengenai kelistrikan tentu saja komponen ini masih ada hubungannya dengan Accu atau Aki motor karena baik buruknya kualitas aki juga bisa di pengaruhi dari Kiprok motor ini. Kondisi kiprok yang mungkin jarang sekali kita sentuh atau rawat memang membuatnya seakan tidak memiliki perhatian, padahal dengan melihat fungsi kiprok motor sudah seharusnya kita selalu mengecek kondisi komponen yang satu ini.
Karena ada banyak pula penyemabab yang sering menjadikan kiprok mengalami kendala atau kegagalam fungsi yang berakibat vatal pada sektor kelistrikan di sepeda motor. Untuk itu bagi anda para pecinta otomotif tentu saja diharuskan untuk mengetahui secara rinci tentang apa fungsi kiprok motor, serta kendala yang sering terjadi pada kiprok motor dan bagaimana cara memperbaiki ketika kiprok motor rusak.
Mengenal Fungsi Kiprok Motor, Kendala dan Cara Memberbaikinya
Oleh karena itu semua bab mengenai hal tersebut akan kita bahas bersama pada artikel terbaru otoflik kali ini. Jadi bagi anda yang masih belum mengetahui apa itu kiprok, seperti apa bentuknya, apa fungsi kiprok motor, apa saja kendala yang sering terjadi ketika kiprok rusak dan bagaimana cara memperbaikinya agar sistem kelistrikan kembali normal bisa anda simak pada artikel ini. Untuk lebih jelasnya silahkan langsung simak pembahasannya dibawah ini.
Inilah Fungsi dari Kiprok pada Motor!
Sebenarnya diatas sudah kami jelaskan sedikit mengenai fungsi kiprok motor ini, namun tentu saja kita juga perlu mengenal lebih dalam mengenai apa fungsi utama dari kiprok itu sendiri. Bicara mengenai hal tersebut, Kiprok yang dalam bahasa lain disebut sebagai “Rectifier Regulator” sebenarnya memiliki dua fungsi utama yaiti sebagai pembatas tegangan dari spull dan juga sebagai penyearah arus pengisian dari spull. Dua hal tersebut merupakan fungsi utama dari sebuah Kiprok. Dan berikut adalah penjelasan detail tentang masing-masing fungsi tersebut.
- Sebagai Pembatas Tegangan Pengisian dari Spull
Fungsi lain dari sebuah kiprok motor adalah sebagai pembatas tengangan pengisian dari Spull atau Generator penghasil listrik yang ada pada sepeda motor. Dengan adanya fungsi kiprok motor yang satu ini tentunya arus listrik (DC) yang akan keluar dan digunakan untuk kebutuhan kelistrikan akan tetap stabil yang pada umumnya memiliki tegangan 12V.
Dengan melihat tegangan yang harus stabil tentunya fungsi kiprok ini sangatlah penting mengingat jika tidak melewati kiprok, maka arus DC yang ada bisa berubah-ubah tegangannya karena memang tengangan yang di hasilkan spull akan sebanding dengan rpm mesin. Jadi jika rpm mesin rendah maka tegangan yang di hasilkan tidak akan mencapai 12V.
Namun sebaliknya apabila rpm tinggi maka arus yang di keluarkan spull pun bisa lebih dari 12V. Dan jika tidak di batasi maka kelistrikan pada sepeda motor bisa terganggu karena rata-rata tegangan yagn di butuhkan pada sepeda motor hanyalah 12V. Itulah kenapa kiprok harus selalu terjada dan harus dalam kondisi baik.
- Sebagai Penyearah Arus Pengisian dari Spull
Dalam sistem kelistrikan pada sebuah kendaraan bermotor tentu kita tahu akan adanya sebuah spull yang merupakan salah satu komponen yang berperan penting pada sektor pengisian arus listrik. Akan tetapi arus listrik yang di hasilan oleh spull tersebut masih berupa arus bolak-balik alias AC (Alternate Current). Sementara itu pada sistem kelistrikan sepeda motor menggunakan arus listrik searah atau DC (Direc Current).
Maka dari itu disinilah peranan Kiprok motor dimanfaatkan. Yang dimana nantinya arus listrik yang masuk ke kiprok akan di ubah dari arus AC ke arus DC agar bisa di gunakan pada sistem kelistrikan sepeda motor. Itulah yang di maksud dengan Rectiier atau penyearah arus listrik yang mana merupakan salah satu fungsi kiprok motor yang harus anda ketahui.
Kendala yang Sering Terjadi Ketika Kiprok Rusak
Setelah mengetahui apa saja fungsi utama dari kiprok motor yang kami jelaskan diatas, tentu saja kini anda sudah mulai bisa memahami pentingnya keberadaan kiprok motor bukan. Namun sangat disayangkan karena keberadaan kiprok yang berada pada bagian dalam body motor dan sulit untuk kita periksa membuatnya jarang sekali kita sentuh.
Padahal setelah mengetahui fungsi kiprok motor diatas, kita bisa simpulkan kalau kondisi kiprok harus tetap dan selalu berada pada kondisi yang bagus agar tidak mengganggu kelistrikan pada sebuah sepeda motor. Lalu apa sih kendala yang terjadi ketika kiprok motor rusak dan tidak kita sadari? tentunya ada beberapa hal yang akan berakibat vatal seperti
- Apabila anda mendapati kiprok motor rusak, mungkin salah sastu hal yang akan anda alami adalah mogoknya mesin motor yang sedang anda gunakan. Hal ini karena aliran listrik pada motor terputus.
- Selain itu apabila fungsi kiprok rusak, maka hal yang juga akan sering anda alami adalah aliran listrik yang tidak stabil yang bisa di lihat dari cahaya lampu yang kadang terang kadang juga redup seiring dengan putaran rpm mesin.
- Dan kendala yang juga sering dialami ketika kiprok motor rusak adalah kondisi aki yang sebentar-sebentar soak atau tekor dan membuat umur aki semakin pendek.
Jika hal tersebut anda alami maka hal yang perlu anda lakukan adalah mengganti kiprok tersebut dengan yang baru dan sesuai dengan seri motor yang anda miliki. Karena tentu saja anda bisa lebih banyak mengeluarkan budget untuk bergonta-ganti Aki ketika soak meskipun anda pun bisa memperbaiki aki yang soak tersebut namun kualitasnya tidaklah sebaik ketika kondisi aki tersebut baik-baik saja.
Cara Memperbaiki atau Mengatasi Saat Kiprok Rusak
Jika ternyata anda mengalami masalah dengan kiprok motor yang menyebabakan banyak sekali masalah seperti kami sampaikan diatas, tentu saja hal pertama yang harus anda lakukan adalah memperbaiki kiprok motor tersebut. Mengenai hal tersebut tentunya adna bertanya-tanya bagaimana cara memperbaiki kiprok motor yang rusak kan? Untuk menangai hal tersebut akan kita bahas juga pada artikel ini. Jadi silahkan anda simak artikel ini sampai habis yah.
Komponen motor bernama kiprok sendiri juga terdiri dari beberapa komponen lain seperti Dioda, Resitor, IC, Transitor, dan juga komponen elektronik lain yang di satukan pada sebuah siktuit. Jadi ketika fungsi kiprok motor mulai rusak dan ingin memperbaikinya, anda harus mengerti tentang komponen elektronik. Maka dari itu banyak dari para pengguna sepeda motor yang lebih memilih mengganti kiprok motor mereka dengan yang baru dari pada pusing-pusing untuk memperbaikinya karena memang membutuhkan penanganan yang ekstra saat memperbaiknya.
Oleh karena itu salah satu cara memperbaiki kiprok motor yang paling mudah adalah menggantinya dengan yang baru. Nah kiranya sekian terlebih dahulu informasi yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini, semoga apa yang kami terangkan secara detail diatas bisa anda pahami dengan mudah. Jangan lupa pula simak artikel menarik lainnya seputar dunia otomotif hanya di otoflik.com. Sekian dan terimakasih.