Harga Honda RS125 – Dikenal sebagai pabrikan yang kerap kali menawarkan motor dengan kemampuan irit bahan bakar. Honda tentu sudah tidak lagi asing di telinga sebagian besar masyarakat Indonesia. Kemampuannya tersebut baru-baru ini menjadi pusat perbincangan di jagad maya.
Bagaimana tidak, motor baru yang berhasil dirilis dan diperkenalkan dengan nama Honda RS125 ini diklaim merupakan satu-satunya motor bebek bermesin 125 cc yang “paling anti” masuk ke SPBU untuk mengisi bahan bakar.
Hal tersebut lantaran mesin yang dibawakan pada kendaran baru Honda RS125 sudah dilengkapi dengan berbagai macam fitur serta teknologi pendukung untuk membuat pemakaian bahan bakar lebih irit. Menariknya lagi, selain menjadi motor paling irit.
Dari segi tampilan, MOTOR BEBEK HONDA terbaru ini pun juga tampang yang sangat ikonik dan unik. Tidak heran jika perbincangan mengenai kendaraan roda dua baru Honda ini sangatlah ramai di dunia maya.
Nah melihat ramainya hal tersebut, pada kesempatan kali ini otoflik akan membagikan informasi terkait spesifikasi, fitur, pilihan warna serta harga Honda RS125 yang merupakan salah satu motor bebek 4 tak terbaik dan paling irit.
Spesifikasi Honda RS125 | |
Mesin | |
Tipe Mesin | 4-Stroke, Air-Cooled, Overhead Cam (OHC) |
Kapasitas | 125 cc |
Bore x Stroke | 52.4 x 57.9 mm |
Power Maksimum | 7.12 kW @ 7,500 rpm |
Torsi Maksimum | 9.55 N.m @ 6,500 rpm |
Transmisi | Manual, 4-speed, Constant Mesh |
Fuel System | PGM-Fi |
Ignition System | Fully-Transistorized |
Rangka Bodi | |
Panjang X Lebar X Tinggi | 1,909 x 685 x 987 mm |
Jarak Sumbu Roda | 1,228 mm |
Tinggi Tempat Duduk | 767 mm |
Jarak Terendah Ke Tanah | 135 mm |
Berat | 104 kg |
Kapasitas Tangki BBM | 3.9 L |
Kaki-Kaki | |
Tipe Suspensi Depan | Telescopic |
Tipe Suspensi Belakang | Twin |
Ukuran Ban Depan | 70/90 – 17 M/C 38P |
Ukuran Ban Belakang | 80/90 – 17 M/C 50P |
Tipe Rem Depan | Hydraulic Disc |
Tipe Rem Belakang | Drum |
Fitur Pengereman |
Review Honda RS125
Membawa tampilan body yang cukup menarik perhatian. Honda RS125 benar-benar menjadi opsi lain ketika kalian sedang mencari sebuah motor bebek baru dengan gaya nyentrik. Bagaimana tidak, dibuat dengan membawa model bernuansa ayam jago atau (ayago), desain Honda RS125 begitu menarik.
Sebab jika dilihat dari belakang, Honda RS125 benar-benar begitu nampak sebuah motor bebek biasa. Namun tidak jika kita lihat dari depan. Pemakaian shockbreaker tinggi serta tidak adanya body di bagian leher dan sisi samping membuatnya terasa cukup gagah.
Namun sebagai pabrikan otomotif yang memiliki pengalaman begitu baik, Honda meyakini bahwa Honda RS 125 ini akan menjadi salah satu MOTOR TERLARIS nantinya. Masih soal desain, pada sisi depan lampu berukuran besar tetap terpasang.
Sebagai penunjang visibilitas pengguna, lampu tersebut juga dibuat dengan begitu sempurna. Letak lampu sein yang berada di sisi samping bawah lampu utamanya menjadikan tampilan depan motor Honda RS125 terasa berbeda.
Dan yang jelas dengan harga Honda RS125 yang ditawarkan cukup terjangkau di kelasnya membuat Honda RS akan menjadi pioner di beberapa waktu kedepan. Memiliki dimensi 1,909 x 685 x 987 mm dengan 767 mm tentu akan tetap menjadikannya nyaman dikendarai.
Apalagi dengan terjangkaunya harga Honda RS125, kuda besi bebek ini pun telah dibekali adanya tangki bahan bakar berkapasitas 3.9 L. Sementara untuk jarak sumbu roda yang dimiliki sekitar 1,228 mm dan bobot keseluruhannya mencapai 104 kg.
Geser ke bagian dapur pacu, seperti terlihat pada tabel spesifikasi Honda RS125 di atas. bisa kita ketahui bahwa sesuai dengan namanya motor bebek Honda terbaru ini mengusung mesin 4 tak dengan kubikasi 125 cc berteknologi Overhead Cam (OHC).
Diatas kertas motor ini sanggup menghasilkan tenaga maksimal sampai 7.12 kW @ 7,500 rpm dengan torsi puncak mencapai 9.55 N.m @ 6,500 rpm. Nah yang menarik, dengan mesin tersebut seperti di awal kami singgung, Honda RS125 menjadi kendaraan teririt untuk saat ini.
Hal ini diketahui dengan adanya data yang menyebutkan bahwa mesin Honda RS125 hanya membutuhkan konsumsi bbm 1 liter untuk menempuh jarak 67.5 km. Raihan tersebut jauh di atas Honda Revo 110 yang hanya mampu menempuh jarak 62.2 km per liter.
Bahkan jika dibandingkan dengan Honda Beat bisa dibilang bahkan lebih jauh perbandingannya. Karena mesin HONDA BEAT 125 hanya mampu menempuh jarak 58.5 km / liter. Dari raihan tersebut ternyata teknologi injeksi bahan bakar PGM-Fi terbaru menjadi kuncinya.
Kemudian geser ke bagian kaki-kakinya, dengan harga Honda RS125 yang ditawarkan cukup terjangkau. Untuk membuat nyaman setiap pengendaranya, bagian depan sudah dilengkapi adanya suspensi Telescopic dan bagian belakang tipe Twin.
Suspensi tersebut sudah terintegrasi langsung dengan ban berukuran 70/90 – 17 M/C 38P di bagian depan dan 80/90 – 17 M/C 50P dibagian belakang. Sementara untuk urusan pengereman, ada tipe cakram di sisi depan dan tromol di sisi belakang.
Pilihan Warna Honda RS125
Selesai membahas mengenai spesifikasi dan juga fitur yang menjadi unggulan Honda RS125. Mungkin ada dari kalian yang bertanya, apakah dengan harga Honda RS125 yang murah, motor ini punya pilihan warna yang menarik?. Tentu saja, karena Honda menawarkan RS125 dalam beberapa pilihan warna seperti berikut.
Harga Honda RS125
Bagaimana apakah makin tertarik dengan sepeda motor bebek Honda yang satu ini?. Jika ya mungkin hal yang perlu kalian ketahui selanjutnya mengenai harga Honda RS125. Karena untuk saat ini Honda baru merilis dan memasarkannya di Filipina. Lalu berapa sih harga Honda RS 125 terbaru ini?
Tipe | Harga |
Honda RS125 | VND 35,2 juta /sekitar Rp 21,8 jutaan |
PENTING!!
Harga Honda RS125 di atas masih bisa berubah sewaktu-waktu, terutama jika nantinya Honda memboyong motor bergaya ayago (ayam jago) ini ke Indonesia.
Akhir Kata
Itulah kiranya penjelasan yang dapat otoflik.com sampaikan pada kesempatan kali ini terkait review, spesifikasi, fitur dan pilihan warna Honda RS125 sebagai motor bebek Honda paling irit. Semoga saja dengan pemakaian BBM super irit tersebut, Honda akan memboyongnya ke Indonesia nantinya.