Harga Vanbelt BeAT Original – Skuter matic masih menjadi opsi paling banyak diincar masyarakat saat ingin memiliki motor di era milenial seperti saat ini. Pilihan model, tipe dan merk motor matic yang banyak menjadikan kita selalu bisa memilih sesuai kebutuhan.
Banderol harga bervariasi pun menjadi alasan mengapa motor matic masih menjadi opsi paling baik untuk kita pilih saat ini. Dari begitu banyaknya skuter matic yang ada, mungkin nama HONDA BEAT menjadi model dan tipe paling laris di Indonesia.
Sering kita jumpai atau bahkan saat ini kita miliki, Honda BeAT benar-benar menawarkan hampir sebagian fungsionalitas maksimal. Mulai dari tenaga yang oke, desain mewah dan juga harga relatif tergolong murah dibandingkan matic lainnya.
Dengan menjadikan BeAT sebagai pilihan, tentu kita akan bisa merasakan sensasi tersendiri dalam menggunakan kendaraan roda dua. Namun seiring perjalanan pemakaiannya, tentu saja performa bisa saja menurun. Hal tersebut tentu banyak faktor yang mempengaruhinya.
Maka dari itu perawatan rutin yang secara berkala dilakukan bisa meminimalisir performa Honda BeAT menurun. Nah jika bicara soal perawatan, selain penggantian oli dan juga service ringan. Ternyata mengecek kondisi Vanbelt atau V-belt Honda BeAt pun sangatlah penting.
Pentingnya Ganti Vanbelt BeAT
Memiliki peran yang tergolong penting karena akan meneruskan putaran mesin ke roda belakang layaknya rantai motor. Vanbelt benar-benar harus kita rawat dengan baik. Jika tidak kemungkinan besar motor akan dapat mengalami masalah, salah satunya keluarnya GREDEK PADA MOTOR MATIC.
Namun meski tergolong salah satu KOMPONEN CVT MOTOR MATIC cukup penting. Terkadang kita sering lupa untuk memperhatikan kondisi v-belt atau Vanbelt tersebut. Hal ini mungkin karena posisinya yang tidak bisa kita lihat langsung karena tertutup oleh cover.
Nah saat kondisi Vanbelt BeAT sudah mulai tidak maksimal, mau tidak mau kita harus menggantinya dengan yang baru. Untuk memaksimalkan performanya kembali, sangat otoflik sarankan untuk pakai Vanbelt originalnya.
Keuntungan Pakai Vanbelt Original
Meski harga Vanbelt BeAt original sedikit mahal, namun kepuasan dalam hal pemakaian tentu akan bisa kita rasakan. Karena memakai SPAREPART HONDA ORIGINAL akan dapat memberi banyak keuntungan. Diantaranya seperti:
- Masa pakai Vanbelt yang sudah pasti akan lebih lama.
- Tenaga atau performa tarikan akan sama seperti saat motor BeAT kalian masih menggunakan Vanbelt pabrikan.
- Tidak mudah aus dan lentur.
- Pemasangan lebih mudah.
Ciri Ciri Vanbelt BeAT Harus Ganti
Kapan kita harus ganti Vanbelt atau v-belt motor matic Honda BeAT?. Jika mengacu pada penjelasan dari pihak Honda, penggantian sebaiknya dilakukan saat Vanbelt sudah diajak berjalan sejauh 24 km – 25 km atau maksimal setelah 2 tahun pemakaian.
Namun jika ternyata sebelum masuk waktu tersebut kalian merasakan ada yang tidak beres. Mungkin sebaiknya kalian periksa dan ganti vanbelt BeAt tersebut dengan yang baru. Pertanyaannya apa sih ciri-ciri Vanbelt BeAt harus ganti?.
- Kondisi vanbelt BeAT yang harus segera diganti yakni pada saat kondisi v-belt sudah mulai retak akibat pemakaian.
- Tarikan mesin sudah mulai berkurang atau ngempos.
- Karet v belt sudah mulai kendor dan lentur.
Harga Vanbelt BeAT Original
Setelah kalian tahu kapan waktu yang tepat ganti V-Belt Honda BeAT dan juga ciri-ciri Vanbelt minta ganti. Sebelum kita bahas harga Vanbelt BeAT original. Ada satu hal penting yang tidak bisa kita tinggalkan saat ingin melakukan penggantian salah satu komponen transmisi otomatis ini.
Hal yang otoflik maksud tersebut adalah KODE V-BELT BEAT, karena seperti kita tahu. Antara tipe injeksi atau BeAT FI dan juga BeAT Karbu memiliki kode berbeda.
Apabila sudah mengetahui apa saja kiranya hal perlu diperhatikan saat ingin beli Vanbelt BeAT Injeksi maupun Karbu seperti di atas otoflik sampaikan. Berikut adalah daftar harga Vanbelt BeAT Original semua tipe dan model.
Mode Tipe Honda BeAT | Harga |
BeAT eSP | Rp 97.000 |
BeAT POP eSP | Rp 97.000 |
BeAT FI | Rp 97.000 |
BeAT Karbu / Karburator | Rp 102.000 |
BeAT eSP New | Rp 125.000 |
BeAT eSP K81 | Rp 133.000 |
PENTING!!
Harga Vanbelt BeAT ori di atas dapat berbeda di setiap daerah karena harga yang otoflik tulis di atas di dapat dari beberapa online store.
Akhir Kata
Itulah kiranya penjelasan singkat yang kali ini bisa kami sampaikan terkait harga Vanbelt BeAT original. Semoga apa yang sudah kami jelaskan di atas bisa menjadi referensi menarik dan bisa menjadi gambaran perkiraan harga yang harus kalian dapat.