Rotasi Ban Mobil – Ban mobil merupakan salah satu komponen yang memiliki perang cukup penting. Sebab, ban yang kita kenal memiliki bentuk bulat akan menjadi bagian yang sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara.
Bahkan tidak hanya akan membuat mobil terasa nyaman saat digunakan. Peranan penting lain dari komponen yang satu ini juga sangat berpengaruh terhadap performa mobil ketika melaju di medan jalan.
Dan perlu untuk di ketahui juga dari sekian banyaknya komponen mobil, ban merupakan satu bagian yang akan langsung berhubungan dengan aspal atau medan jalan yang dilewati. Tidak heran jika bagian ini seringkali mengalami masalah.
Seperti halnya bocor, pecah bahkan terjadi aus yang tidak merata. Melihat pentingnya komponen ini, ada baiknya untuk selalu melakukan pemeriksaan kondisi ban ketika ingin melakukan perjalanan jauh. Apalagi dengan kondisi penghujan seperti sekarang.
Pemeriksaan ban mobil sendiri ada cukup banyak salah satunya memeriksa tekanan angin ban mobil serta melihat kondisi bagian ban. Bila ternyata saat di periksa terlihat adanya keausan yang tidak merata, mungkin treatment rotasi ban mobil menjadi salah satu solusinya.
Pengertian Rotasi Ban Mobil
Apa sih yang dimaksud dengan rotasi ban mobil? Secara garis besar, merotasi ban mobil merupakan kegiatan yang dilakukan untuk memindahkan posisi ban mobil dari satu bagian ke bagian lain.
Contohnya posisi ban depan sebelah kanan di pindahkan ke posisi belakang sebelah kiri atau yang lainnya. Dengan melakukan rotasi ban mobil, setidaknya akan membuat ban mobil lebih tahan lama serta awet.
Manfaat Rotasi Ban Mobil
Tak hanya membuat ban mobil bisa bertahan lebih awet dan tahan lama, merotasi ban mobil juga akan memberikan cukup banyak fungsi dan manfaat. Beberapa manfaat rotasi ban mobil tersebut diantaranya adalah:
- Membuat tingkat keausan ban sama rata.
- Membuat ban lebih awet dan tahan lama.
- Daya cengkram ban ke medan jalan terutama aspal akan tetap baik.
- Serta membuat ban tidak mudah pecah atau bocor karena tertusuk benda tajam dibagian telapak ban yang aus (tipis).
Teknik Cara Merotasi Ban Mobil Terbaik
Penggunaan mobil yang terus menerus di lakukan sebagai bagian dari aktivitas transportasi, tentu saja membuat kondisi ban semakin hari akan semakin menurun dan cepat aus. Terutama pada bagian ban depan karena digunakan untuk berbelok.
Oleh karena itu dengan kondisi ban mobil mungkin sudah mulai aus sebagian. Melakukan rotasi ban mobil tentu menjadi cara atau langkah yang tepat dibandingkan dengan melakukan Spooring & Balancing.
Namun untuk melakukan rotasi ban mobil sendiri juga ada beberapa hal yang harus di pahami. Terutama pada sistem penggeraknya. Karena mobil penggerak depan dan belakang punya teknik yang berbeda.
Untuk itu, pada kesempatan yang baik ini otoflik.com akan menjelasakan teknik cara merotasi ban mobil terbaik dengan membedakanya antara mobil penggerak roda depan dan mobil penggerak roda belakang.
Rotasi Ban Mobil Penggerak Roda Depan (FWD)
- Lepas dan jadikan ban depan kanan menjadi ban serep.
- Ban depan sebelah kiri munduk menjadi ban belakang sebelah kiri.
- Ban belakang sebelah kanan pindah ke sisi depan sebelah kiri.
- Ban belakang sisi kiri pindah ke sisi depan sebelah kanan.
- Dan silahkan pasang ban serep sebagai ban belakang sisi kanan.
Rotasi Ban Mobil Penggerak Roda Belakang
- Lepas dan jadikan ban depan kiri sebagai ban serep.
- Pindah ban depan kanan ke sisi belakang kiri.
- Kemudian jadikan ban belakang kiri sebagai ban depan kiri.
- Dan ban belakang kanan pindah k depan menjadi ban depan kanan.
- Lalu ban serep kalian psang pada bagian sisi depan sebelah kanan.
Waktu Ideal Melakukan Rotasi Ban Mobil
Apakah sudah paham dan jelas dengan cara merotasi ban mobil seperti yang telah otoflik.com jelaskan diatas? Bila sudah, mari lanjut pada ketentuan waktu paling tepat atau waktu ideal untuk melakukan rotasi ban mobil.
Secara garis besar, melakukan rotasi ban pada mobil sebaiknya dilakukan setiap 7.000 km sampai dengan 10.000 km. Waktu tersebut dilihat dari penggunaan mobil yang berada pada kecepatan rendah.
Namun jika kalian sering memacu mobil dengan kecepatan tinggi, maka disarankan untuk selalu merotasi ban mobil setia 5.000 km sekali. Sehingga tingkat keausan yang lebih buruk dapat di hindari.
Biaya Rotasi Ban Mobil
Lalu berapa kira-kira biaya rotasi ban mobil? Untuk kalian yang mungkin baru mendengar teknik seperti ini, tentu akan bertanya apakah teknik ini mahal? Jawabannya tidak mahal sama sekali.
Bahkan jika kalian punya peralatan bongkar pasang ban, bisa melakukannya sendiri. Namun apabila kalian tidak sempat melakukannya sendiri, kami sarankan untuk membawa ke bengkel terdekat atau bengkel langgangan.
Dumana untuk melakukan rotasi ban mobil di benkel setidaknya kalian hanya akan di kenai biaya sebesar Rp 70.000 sampai Rp 200.000 ribu rupiah. Namun biaya bisa berbeda disetiap daerah dan kondisi serta juga dengan melihat jenis mobil yang akan di lakukan rotasi bannya.
Seperti itu kiranya penjelasan yang kali ini dapat otoflik.com sampaikan tentang teknik rotasi ban mobil serta penjelasan mengenai apa itu rotasi ban mobil dan cara merotasi ban mobil. Silahkan pelajari dan praktekan jika memang dirasa ban mobil kalian sudah layak untuk di rotasi.