Transmisi Matic Menghentak – Mobil dengan transmisi otomatis atau matic merupakan generasi baru yang dianggap cukup memudahkan para pengemudi dalam menjalankan kendaraan. Ada banyak sekali keuntungan saat menggunakan mobil bertransmisi matic.
Meski begitu banyak keuntungan bisa dirasakan, akan tetapi perawatan transmisi otomatis juga perlu diperhatikan. Sebab terlalu jarang memberi perawatan pada sistem transmisi matic, akan menyebabkan banyak sekali masalah timbul saat kendaran digunakan.
Salah satu penyakit yang mungkin sering dialami para pemilik kendaraan roda empat dengan sistem transmisi matic atau otomatis yaitu terasa ada hentakan saat berjalan. Penyakit ini tentunya cukup mengganggu kenyamanan saat berkendara.
Lantas apa sih sebenarnya faktor penyebab transmisi matic menghentak dan bagaimana solusi atau cara mengatasinya? Jika saat ini kalian sedang merasakan ataupun mengalami masalah serupa, kami rasa tepat sekali berada pada artikel otoflik.com ini.
Sebab, sesuai dengan judul diatas. Kali ini otoflik akan merangkaum secara rinci dan jelas apa saja penyebab serta bagaimana cara mengatasi masalah transmisi matic yang selalu menghentak saat awal berjalan ataupun saat sedang berjalan.
Penyebab Transmisi Matic Menghentak
Ada banyak sekali jenis transmisi otomatis pada mobil yang umum digunakan. Meski tidak semua pernah mengalaminya, namun tidak ada salahnya kita tahu apa saja penyebab transmisi matic menghentak, agar saat mengalaminya kalian bisa tau langkah tepat mengatasinya.
AT Solenoid Bermasalah
Penyebab pertama yang mungkin menjadikan transmisi otomatis pada mobil matic terasa menghentak atau nyentak bisa saja karena adanya masalah pada AT Solenoid. At Solenoid sendiri merupakan salah satu komponen transmisi otomatis paling penting.
Sebab, komponen in akan membuat mesin dapat bekerja dengan cara optimal. Cara kerjanya yakni dengan mengaktifkan clutch serta brake guna mengatur aliran oli ke dalam mesin. Jadi wajar saja jika AT Solenoid bermasalah akan membuat kendaraan terasa ada hentakan saat berjalan.
Oli Transmisi Kotor
Selain masalah pada bagian AT Solenoid, penyebab transmisi matic menghentak juga bisa bisa dikarenakan kondisi oli transmisi sudah mulai kotor. Bila kondisi ini terus kalian biarkan, maka akan memperburuk kinerja transmisi.
Karena, cara kerja dari transmisi matic sendiri dengan menggunakan sistem hidrolik. Yang mana sistem kerja tersebut akan mengandalkan oli guna mengontrol pergerakan transmisi. Jadi saat oli transmisi kotor, hentakan saat berjalan akan terjadi karena perpindahan gigi tidak lancar.
Penyetelan Kabel Accelerator Kickdown Salah
Kemudian kendala serupa juga bisa disebabkan karena adanya penyetelan kabel accelerator kickdown yang salah. Terutama pada tipe mobil matic keluaran lama. Kenapa bisa menjadi penyebab transmisi matic menghentak?
Karena posisi dari komponen transmisi ini berada pada bagian throttle valve yang kita tahu sudah tergabung ke dalam bagian sama dengan accelerator pedal gas. Jadi bisa dipastikan jika pemasangan kabel tidak pas akan membuat hentakan bisa saja terjadi.
Komponen Brake & Clutch Aus
Penyebab lain transmisi matic menghentak yakni adanya komponen yang rusak ataupun aus. Salah satu diantara sekian banyaknya komponen tersebut adalah brake dan clutch. Ketika komponen ini aus, maka gesekan antara kedua bagian tersebut akan terganggu.
Bila sudah seperti itu, otomatis hentakan pada saat berjalan pun bisa saja terjadi, bukan hanya saat baru pertama kali melaju. Tetapi juga saat kalian melakukan akselerasi kecepatan mesin saat mobil telah melaju.
Rasio Gigi Mundur Tidak Sesuai
Berbeda dengan jenis transmisi triptonic, pada jenis transmisi otomatis konvensional terdapat sebuah komponen bernama gigi mundur. Fungsinya agar membuat mesin bekerja dengan maksimal saat melaju. Tidak hanya sampai disitu.
Komponen ini juga sangat berpengaruh terhadap perpindahan gigi transmisi. Karena lewat gigi mundur ini ada sebuah rasio yang harus tepat. Jika rasio gigi mundur tersebut tidak pas, sudah bisa dipastikan mobil akan terasa menghentak saat melaju.
Komponen Elektrik Bermasalah
Bila pada model konvensional transmisi matic menghentak disebabkan karena adanya kerusakan pada accelerator kickdown. Lalu bagaimana untuk kendaraan matic keluaran baru? apa yang menjadi penyebab transmisi matic menghentak?
Untuk jenis matic baru, pemicunya karena adanya komponen elektronik bernama TCM / Transmission Control Module yang mengalami kerusakan. Komponen ini memiliki banyak sekali bagian yang diatur dengan sistem komputerisasi. Jika rusak, sudah pasti akan membuat transmisi menghentak.
Oli Transmisi Bocor
Dan penyebab transmisi matic menghentak yang terakhir yakni adanya kebocoran pada bagian oli transmisi. Yaps, bukan hanya kotor, adanya kebocoran juga menjadi pemicu utama mobil matic menghentak saat melaju.
Karena ketika kebocoran itu terjadi disebabkan seal yang rusak, aus ataupun hal lainnya. Maka sistem kerja transmisi akan secara otomatis terganggu. Oleh karena itu seperti diawal kami katakan, sebaiknya berilah perawatan maksimal pada bagian transmisi matic.
Cara Mengatasi Transmisi Matic Menghentak
Lalu bagaimana jika kita mengalami masalah seperti ini pada kendaraan matic kita? Tentu saja ada solusi atau cara mengatasi yang bisa kita gunakan. Namun sebaiknya segera bawa ke bengkel untuk memeriksa apa sebenarnya penyebab transmisi matic menghentak pada.
Namun jika sudah bisa menganalisanya sendiri, berikut kiranya beberapa tips cara mengatasi transmisi menghentak saat mobil baru berjalan atau saat sudah berjalan.
- Bila dikarenakan oli transmisi kotor, maka sebaiknya segera ganti oli dengan yang baru. Usahakan ganti oli transmisi secara rutin.
- Sedangkan jika dikarenakan masalah pada gigi mundur. Maka kalian bisa mengatur ulang rasio gigi mundur transmisinya.
- Apabila dikarenakan komponen brake dan clutch aus, mau tidak mau kalian harus menggantinya dengan yang baru.
- Lalu hentakan pada mobil matic yang dikarenakan kerusakan pada bagian TCM, juga sudah seharusnya segera ganti komponen TCM tersebut dengan yang baru.
- Setel ulang kabel accelerator kickdown.
- Ganti AT Solenoid pada transmisi matic dengan yang baru.
- Serta ganti perpak / packing set transmisi jika ada kebocoran pada bagian oli transmisi.
Itu tadi beberapa tips cara mengatasi masalah pada saat transmisi matic menghentak. Serta indikasi dan faktor penyebab mobil matic nyentak saat berjalan. Kiranya sekian informasi yang dapat otoflik.com rangkum, semoga bisa bermanfaat dan membantu.