Ukuran Gear untuk Top Speed – Sepeda motor masih menjadi salah satu alat transportasi yang cukup banyak diandalkan masyarakat Indonesia. Hal ini tak terlepas karena kemudahan dalam hal pemakaian.
Selain itu, sepeda motor yang diandalkan untuk transportasi harian juga bisa kamu maksimalkan dari sektor kecepatan. Hal ini bisa dilakukan dengan cara mengganti ukuran gear baik depan maupun belakang.
Namun begitu, dalam proses penggantian ukuran gear motor untuk top speed tidak bisa dilakukan sembarangan. Maka dari itu jika kamu tidak tahu teknisnya kami sangat menyarankan untuk tetap menggunakan ukuran gear motor standar.
Perubahan ukuran gir pada motor sendiri tidak semata hanya bisa digunakan untuk menentukan batas top speed sematan. Melainkan juga bisa kamu andalkan untuk menambah akselerasi. Latas berapa sih ukuran gear motor untuk Top Speed tersebut?.
Bagaimana Ukuran Gear Bisa Mempengaruhi Top Speed?
Seperti apa yang sudah kami singgung sebelumnya, dalam menentukan batas top speed dan juga akselerasi motor secara teknis memang bisa dilakukan dengan hanya mengganti ukuran gir depan maupun belakang.
Namun yang jadi pertanyaannya, bagaimana bisa sih ukuran gear bisa mempengaruhi top speed motor?.
Jika ditanya kenapa, banyak faktor yang membuat ukuran tersebut sangat berpengaruh pada top speed motor. Mengingat dalam hal ini semakin besar ukuran gir, maka semakin tinggi pula top speed.
Pun begitu dengan diperbesarnya ukuran gear, ini juga akan membuat percepatan motor semakin melambat. Dan sebaliknya, apabila ukuran gear semakin diperkecil.
Maka semakin cepat pula percepatan motor yang dimiliki. Namun dengan lebih kecilnya ukuran gear tersebut, maka semakin rendah pula top speed yang akan di peroleh.
Dengan itulah maka dalam hal penggantian ukuran gear sangatlah penting untuk kamu perhitungkan agar hasil yang di dapat lebih maksimal.
Harus Diperhatikan Saat Mengubah Ukuran Gear
Dan seperti apa yang kami singgung di atas, bagi kamu yang ingin melakukan penggantian gear sepeda motor. Maka ada banyak faktor yang perlu untuk diperhatikan.
Karena untuk mendapatkan hasil maksimal terutama untuk kamu yang menginginkan batas top speed yang lebih optimal. Maka sebuah rumus perhitungan harus digunakan di kasus ini.
Selain itu, ada pula beberapa faktor yang cukup penting dalam penggantian gear sepeda motor untuk mendapatkan top speed yang sempurna. Dan beberapa faktor tersebut antara lain seperti:
- Jenis / tipe motor
- Berat badan pengendara
- Beban / muatan yang dibawa
- Kondisi jalan dan medan yang dilalui
- Kapasitas mesin yang dimiliki motor
Itu dia beberapa faktor yang cukup penting dan berpengaruh besar terhadap top speed motor. Yang dimana hal itu terjadi ketika kamu melakukan penggantian ukuran gear motor.
Ukuran Gear Motor Untuk Top Speed
Jika kamu menginginkan sebuah motor dengan top speed yang tinggi, maka ukuran gear motor untuk top speed ini bisa menjadi pilihan terbaik. Namun penting untuk kamu ketahui.
Sebuah ukuran gear motor sendiri ditandai dengan jumlah mata gear baik itu sisi depan maupun belakang. Maka dari itu dalam penentuan kamu bisa mengandalkan perhitungan jumlah mata gear dengan tepat.
Pun begitu, ada satu faktor lagi yang perlu diperhatikan. Yaitu terkait masalah rasio ukuran gear. Jika bicara hal ini maka kamu harus tahu cara menghitung perbandingan final gear ratio motor.
Untuk mendapatkan ukuran yang tepat guna meningkatkan batas top speed. Kita contohkan saja sebuah motor dengan gear depan 14. Itu artinya jumlah mata gear ada 14 biji.
Dan untuk ukuran belakang adalah 44, itu artinya gear belakang motor ini memiliki jumlah gigi sebanyak 44. Dengan tujuan meningkatkan top speed maka kamu bisa mengganti ukuran gear depan jadi lebih besar dan atau mengganti ukuran gear belakang lebih kecil.
Tetapi sebelum mengganti kamu juga haru tahu rasio gear lebih dulu sehingga tahu berapa ukuran gear baru yang harus digunakan. Dan untuk mengetahuinya kamu bisa menggunakan rumus berikut.
44/14 = 3.14
Dengan mengacu pada rumus tersebut, maka kamu bisa membuat perubahan pada gear depan menjadi 15. Dengan begitu maka akan dihasilkan rasio sebesar.
- 44/15 = 2.93
Sementara jika kamu tetap membiarkan ukuran gear depan 14 dan menurunkan ukuran gear belakang menjadi 43 maka itu artinya, rasio yang dihasilkan tidak terlampau berbeda dari standarnya.
- 43/14 = 3.07
Dengan perhitungan tersebut, maka bisa kita simpulkan ketika kamu menaikkan ukuran gear depan dan menurunkan ukuran gear belakang sama-sama akan mampu menurunkan rasio gigi.
Dengan begitu maka top speed menjadi meningkat dan itu artinya akan membuat kecepatan motor lebih meningkat.
Akhir Kata
Dengan kamu sudah mengetahui berapa ukuran gear motor untuk top speed meningkat seperti otoflik.com sampaikan di atas. Semoga apa yang sudah kami bagikan dan jelaskan bisa menjadi pembelajaran yang bermanfaat.